Cara Cek Kuota Internet Telkomsel

Madurace.com - Terus terang saja, saya menulis artikel tentang cara mengecek sisa kuota internet pada kartu Telkomsel ini bukanlah bertujuan untuk memperbanyak postingan blog, melainkan karena kemarin ketika saya disuruh oleh anak sepupu saya untuk mengecek sisa kuota kartu yang digunakannya malah saya sendiri lupa caranya.

Padahal pada artikel sebelumnya yang saya publish sekitar sebulan yang lalu, lebih tepatnya pada postingan atau artikel tentang Cara Mengubah dan Menggunakan Kuota Videomax Telkomsel Agar Bisa Menjadi Kuota Flash,  saya sendiri telah membahasnya secara rinci disana. Tapi entah kenapa kemaren sore pas saya mau cek, malah kode dialnya lupa.

Lalu saya berpindah haluan untuk mencoba ngecek melalui pesan sms, malah keyword yang saya masukkan salah terus. Kemudian saya coba kirim lagi berkali-kali dengan berbagai keyword yang berbeda-beda namun hasilnya juga sama gagal. Karena yang saya ingat pada waktu itu hanya kata kuncinya saja sedangkan susunan keywordnya sendiri kurang tahu pasti susunannya gimana.

Setelah mencoba berkali-kali gagal terus akhirnya saya nyerah juga dan terpaksa harus buka artikel blog untuk melihat keywordnya. Dan Alhamdulillah berhasil!!! Ya tidak mau berhasil gimana wong keyword yang dimasukkan valid bukan hasil ngacak.

Mungkin diantara teman-teman ada yang bertanya-tanya dalam hatinya, kenapa saya kok bisa lupa cara mengecek kuota internet tersebut? Sedangkan saya sendiri pernah memposting caranya di artikel lain pada blog yang berantakan ini.

Oke saya jawab!
Ada dua alasan kenapa saya bisa lupa cara melihat sisa kuota internet di kartu Telkomsel tersebut.

1). Karena saya pengguna aktif kartu XL.

Sejak pertama kali saya mengenal dunia daring, kartu yang saya pakai untuk berselancar di internet itu adalah kartu XL. Kemudian pada tahun 2016 hingga akhir bulan agustus 2017 kemaren, saya pindah menggunakan kartu Axis. Karena pada waktu itu, sebelum coid axis telah memberikan internet gratis secara berturut-turut mulai dari Unlimited, Kemudian 3 GB/hari dan yang terkahir 500 mb/hari.

Sedangkan untuk kartu yang lain seperti Telkomsel dan Indosat saya sendiri tidak pernah memakainya. Alasannya, selain faktor harga paketnya yang tidak sesuai dengan kebutuhan saya (kemahalan bang) karena kedua simcard tersebut di tempat saya tinggal jaringan internetnya tidak sebagus milik XL dan Axis.

Jadi wajar-wajar saja bila saya lupa kode dialnya berapa untuk mengecek kuota internet dari kartu Telkomsel tersebut mengingat saya sendiri sangat jarang menggunakannya. Bahkan seingat saya hanya sekali saja saya menggunakan telkomsel.
Jangankan mau cek kuota, mau cek pulsa saja saya sering mencet *123#. Ini kan lucu! Seorang Blogger yang blognya berisi beberapa konten internet gratis malah tidak tahu cara cek pulsa dan kuota. Muehehhee...! Bukan tidak tahu gan, tapi lupa. (Hallah, masih ngellès)

2). Karena menggunakan Internet Gratis.

Alasan kedua kenapa saya bisa lupa cara mengecek kuota internet kartu Telkomsel tersebut karena saya sendiri menggunakan Internet gratis.

Jangankan mau mengecek di kartu telkomsel, mau ngecek kuota di kartu XL dan Axis saja sangat jarang. Padahal kedua kartu tersebut sudah dari dulu (langganan) saya gunakan setiap hari untuk berselancar di dunia maya.

Jadi kalau sudah menggunakan internet gratisan, apanya yang mau di cek? Kan lucu juga kalau internet gratisan tersebut mau di cek kuotanya! Palingan pas mau cek kuota, dapat notifikasi seperti ini " Maaf kartu yang anda gunakan tidak terdaftar di paket manapun, untuk mendaftarnya silahkan daftar di bla bla bla".

(Itulah alasan saya kenapa bisa lupa untuk mengecek sisa kuota internet telkomsel)

Maka dari itu saya berinisiatif menulis artikel ini bertujuan untuk membantu teman-teman yang kebetulan nasibnya sama dengan apa yang saya alami, yaitu sama-sama mempunyai sifat pelupa. Sehingga dengan hadirnya artikel ini nantinya dapat bermanfaat bagi orang banyak.

Terlebih bagi pengguna yang masih baru menggunakan kartu Telkomsel, tentu artikel semacam ini sangat dibutuhkan oleh mereka. Karena mereka sendiri masih belum memahami semua seluk-beluk yang ada pada kartu yang bersangkutan.

Berikut 3 Cara Cek Sisa Kuota Internet di Kartu Telkomsel.

Cara Pertama:
1). Pertama tekan dial cek pulsa *888#

2). Kemudian pilih nomor 3 "Cek Kuota" lalu "kirim"

3). Setelah muncul jendela baru pilih nomor 2 "Cek kuota Internet" lalu "Kirim".
Cara Cek Paket Internet Telkomsel

4). Kemudian ikuti langkah selanjutnya, dan tunggu hingga ada pesan sms masuk berisi laporan sisa kuota internet yang kalian daftarkan sebelumnya. Selesai.

Cara Kedua:
1). Ketik Dial *363#
2). Kemudian pilih "Cek Status".
3). Selesai.

Cara Ketiga:
1). Buka pesan, lalu ketik Flash Infov2
2). Kemudian kirim ke 3636.
3). Selesai.

Itulah beberapa cara untuk mengecek sisa kuota internet di kartu Telkomsel yang di rangkum oleh blog Madurace.com. Semoga dengan hadirnya artikel diatas dapat membantu teman-teman dan bermanfaat. Aminn

Akhir Tulisan Untuk kalian semua, Wassalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh. Aminn

Related Posts

Subscribe Our Newsletter