www.madurace.com - Go Keyboard adalah satu-satunya aplikasi papan ketik pihak ketiga yang paling banyak diminati oleh para pengguna Android. Pada tahun 2017 kemarin, pihak Gomo Dev Team sebagai pihak pengembang aplikasi mengklaim bahwa Go Keyboard telah di download lebih dari 200 juta pengguna diseluruh dunia.
Data ini menunjukkan bahwa aplikasi yang bersangkutan benar-benar diterima oleh para pengguna Smartphone kebanyakan. Terutama bagi para pecinta smartphone yang menggunakan platform yang berjalan di Operasi System (OS) Android.
Hal itu tidak dipungkiri mengingat didalam aplikas Go Keyboard itu sendiri terdapat beragam Tema warna-warni yang bisa membuat para penggunanya merasa di hipnotis oleh berbagai tampilan yang ada didalamnya. Selain dari itu, disana juga tersedia berbagai tampilan teks yang kaya akan gaya dan tipe. Sehingga pengguna jika sewaktu-waktu merasa bosan dengan theme yang lama tinggal memilih tema yang baru sesuai dengan keinginannya.
Bahkan saking banyaknya tema yang disediakan, terkadang membuat kita tidak sempat menjajalnya satu persatu. Hal itu tidak lepas karena untuk mendapatkan tema yang lebih banyak lagi dan lebih keren tentunya, ponsel kita diharuskan terhubung ke internet (online). Tanpa koneksi internet tentu tema yang tersedia disana kurang lengkap dan kurang memuaskan hati para penggunanya. Karena tema yang disediakan untuk offline di batasi hanya beberapa pilihan saja. Kalau tidak salah hanya dikasih maksimal 3-5 tema saja. Maka dari itu jika kita ingin memilih lebih banyak tema, saya katakan sekali lagi syaratnya harus online.
Mungkin di mata para pengguna, syarat inilah yang menjadi kekurangan dari aplikasi Go Keyboard. Karena tiap kali kita mau mengganti tema yang baru, maka kita diharuskan mendownloadnya melalui gudang aplikasi Play Store. Dan ukuran file dari masing-masing theme tidak kurang dari 10 Mb. Rata-rata ukurannya diatas 20 sampai 30 mb persatu kali download atau pakai.
Setelah di pikir-pikir, kalau setiap ingin ganti sebuah tema baru harus download dulu aplikasinya di Play Store, saya rasa tidak enak juga gonta-ganti tema. Karena bagaimanapun juga ketika kita mau mendownload atau menginstall aplikasinya, tentu hal itu dapat memperboros pengeluaran kuota. Semakin sering gonta-ganti tema, maka semakin cepatlah kuota internet yang terpakai.
Bayangkan kalau dalam satu hari saja kita menginstall aplikasi sebanyak 5 kali, berapa banyakkah kuota yang harus dikeluarkan? Saya rasa kalau di kalkulasi jumlahnya sudah tentu lebih dari 100 mb. Wih 100 mb gan, lumayan banyak itu gan!
Iya kalau misalnya kuota yang digunakan berasal dari internet gratisan tidak ada masalah. Lah kalau misalnya paket yang digunakan berasal dari kuota internet yang didaftarkan (beli), Kan eman!!!!
Namun yang bikin penggguna merasa kesal bukan masalah kuota internetnya yang terpakai, melainkan karena aplikasi Go Keyboard sendiri ketika dibuka dalam keadaan online, disana malah muncul berbagai iklan. Sehingga membuat para sebagian pengguna merasa terganggu atas hadirnya iklan tersebut.
Tapi hal itu sebenarnya bisa kita atasi dengan cara memblokir iklannya. Sehingga nantinya iklan yang biasanya berlalu lalang di aplikasi Go Keyboard tidak lagi menampakkan diri didalamnya.
Lalu caranya gimana gan agar iklan yang sering muncul didalam aplikasi itu bisa kita handel tanpa harus mem-patcher-nya? Kalau masalah itu, caranya sangat gampang gan! Pertama yang harus kalian lakukan adalah mendownload aplikasi pencekal iklan melalui link dibawah ini.
Jika sudah di Download, sekarang install aplikasi yang bersangkutan di hp agan. Lalu kalau sudah, coba sekarang buka aplikasi Go Keyboard secara online. Dan lihat hasilnya apakah disana masih muncul iklan atau tidak? Saya rasa itu tidak ada, dan itu tandanya kalian telah berhasil memblokir atau menghandel iklan yang sering nongol di Go Keyboard.
Catatan :
- Setelah Apk Aplikasi pencekal iklan di install di hp agan, maka aplikasi yang bersangkutan tidak akan muncul di layar ponsel agan.
- untuk mengetahui apakah aplikasi pencekal iklan tersebut berhasil terinstall atau tidak, kalian bisa mengeceknya di Pengaturan Telpon >>> Lainnya >>> Manager Aplikasi >>> dan disinilah aplikasi itu bersemayam.