Dimanakah Letak Surga Dan Neraka Saat Ini?



Pertanyaan:
Bayán yang selalu kita dengar bahwa surga dan neraka sudah tercipta sejak dulu. Kalau merujuk pada Al-Qur’an dan Hadis, Kita temukan di sana bahwa manusia akan di bangkitkan dari kubur, terus di giring ke padang Mahsyar, dan akhirnya ada yang ke surga atau neraka. Kalau Yang di maksud “Kubur” di sini  adalah kuburan yang ada di dunia, maka tidak mustahil kalau surga dan neraka ada di sekitar bumi yang kita tempati ini.

Keterangan  lain  menyebutkan  ketika Nabi Muhammad SAW di-Isra dan Mikrajkan, beliau di perlihatkan surga dan neraka. Kalau kita tinjau dari sini, seakan-akan surga dan neraka ada di langit.Yang kami tanyakan:

1). Dimanakah surga dan neraka berada?
2). Dari kuburan mana manusia di bangkitkan?

Jawaban
1). Sebetulnya kita wajib beriktikad bahwa surga itu wujud/ada, begitu halnya juga dengan neraka. Hanya golongan Falasifah yang mengingkari wujudnya surga dan neraka.

Wujudnya surga dan neraka memang sudah sejak dulu dan sekarang masih tetap ada. Berbeda dengan Muktazilah Yang berpendapat bahwa surga dan neraka masih belum wujud saat ini. Bahkan,wujudnya kelak pada hari kiamat.

Mengenai tempatnya, mayoritas ulama berpendapat bahwa surga dan neraka berada di atas langit ketujuh dan di bawah ‘Arsy. Sedangkan neraka berada di bawah bumi Yang ketujuh.  Walhasil, surga dan neraka tidak berada di lingkungan langit.

2). Manusia kelak dibangkitkan dari tempat atau kuburan yang ada pada saat ini. Bahkan, dibangkitkan setelah ruh dan bagian-bagian tubuh asalnya dikembalikan sedia kala.

Source:
- Artikel ini dikutib dari buku “Bunga Rampai Dialog Iman-Ihsan” yang di terbitkan oleh Pustaka Pondok Pesantren SIDOGIRI, Pasuruan, Jawa Timur.

- Pertanyaan diatas ditanyakan oleh saudara Taufiq (Bondowoso) dan dijawab langsung oleh KH. A. Nawawi Abdul Djalil, Pengasuh Pondok Pesantren Sidogiri.

- Sumber gambar: kabarmakkah.com

Related Posts

Subscribe Our Newsletter