Bagi para pengguna yang masih baru menggunakan smartphone Android, atau dengan kata lain baru pertama kali pegang HP Android, speed Meter Internet adalah salah satu fitur yang masih asing di telinga mereka. Karena mereka sendiri, selain masih kaku dan gaptek dalam segi pengoperasian, Ia juga masih fokus pada fitur-fitur lain yang manfaatnya jauh lebih lebih besar daripada fitur tersebut.
Biasanya pertama kali yang ada dalam pikiran mereka, Ia hanya fokus pada aplikasi-aplikasi tertentu yang berhubungan dengan jejaring sosial media seperti Facebook, WhatsApp, Twitter, Instagram dan lain sebagainya.
Selain dari itu, Ia juga lebih fokus pada aplikasi-aplikasi yang berhubungan dengan hiburan seperti YouTube, TikTok, Like, dan lain-lain.
Setelah mereka sudah paham dan sudah menguasai sebagian dari aplikasi yang telah disebutkan diatas, baru mereka mulai sedikit demi sedikit merengsek mencoba menggunakan aplikasi lainnya seperti aplikasi Edit Foto, Edit Video, Game, dan Download Video.
Kemudian lama-lama akhirnya mereka tahu juga mencari info di Google (browsingan) dengan menggunakan Browser dari berbagai merk.
Namun demikian, meskipun mereka sudah hampir menguasai berbagai wahana yang ada didalam Android yang Ia miliki, tapi masih ada beberapa fitur yang mereka tidak mengetahuinya, salah satu diantaranya yakni tentang kecepatan internet.
Iya, mereka tidak akan pernah tahu berapa rata-rata kecepatan internet yang Ia gunakan selama membuka aplikasi-aplikasi online yang telah disebutkan diatas. Mereka juga tidak akan pernah tahu berapa rata-rata kecepatan internet yang Ia pakai ketika membuka Google dan Nonton video YouTube.
Palingan yang mereka tahu hanyalah jumlah kuota internet yang sedang di milikinya dan sisanya tinggal berapa? Sedangkan untuk kecepatannya Saya yakin pasti mereka tidak bakalan tahu.
Jangankan yang masih newbie, yang sudah bertahun-tahun berkecimpung didalam Android saja mereka masih banyak yang masih belum tahu berapa kecepatan internet yang mereka pakai selama ini.
Padahal kalau mereka mau, mereka bisa saja mengecek atau mengetahui berapa kecepatan dari sebuah internet dari paket yang mereka beli itu.
Hanya saja fitur untuk mengetahui kecepatan Internet ini dibeberapa merk smartphone Android disembunyikan oleh pihak pabrik. Sehingga keberadaanya sangat sulit dijangkau atau tidak diketahui sama sekali oleh para pengguna.
Bahkan kalau di ponsel Android yang sudah lawas, sebut saja HP kentang kata anak sekarang, fitur Speed Meter Internet tidak tersedia disana. Untuk memanfaatkan fitur semacam ini pengguna harus menggunakan jasa dari pihak ketiga.
Artinya pengguna harus download dulu aplikasi yang bernama Speed Meter Internet di Google play store, baru setelah aplikasi tersebut berhasil terinstall didalam ponsel maka fiturnya akan berfungsi sebagai mana mestinya.
Dengan catatan, aplikasi yang bersangkutan harus dibuka dulu. Kalau tidak dibuka, meski aplikasinya sudah terinstall disana, ya gak bakalan jalan.
Beda halnya dengan HP Android buatan Cina keluaran Masa kini, di sana itu hampir semua merk seperti OPPO, Vivo, Lenovo, Xiaomi, Realme dan lain sebagainya, fitur Speed Meter Internet ini sudah dilengkapi oleh pihak pabrik. Sehingga pengguna nantinya untuk memanfaatkan fitur ini tidak harus menggunakan bantuan aplikasi dari pihak ketiga.
Hanya saja secara default, fitur Speed Meter nya tidak langsung diaktifkan. Sehingga pengguna yang ingin menikmati fitur semacam ini, Ia harus mengaktifkan dulu di pengaturan.
Namun meski HP Androidnya sama-sama keluaran Cina, ternyata letak pengaturannya tidak sama antara merk yang satu dengan yang lainnya. Kemungkinan besar meski merk HPnya sama tapi kalau versinya beda, mungkin settingannya juga tidak sama.
Tapi dalam artikel kali ini, tutorialnya Saya persembahkan kepada pengguna smartphone Android yang menggunakan HP Cina merk Xiaomi. Lebih tepatnya Xiaomi Redme 8A Pro.
Oke mari kita lanjut ke step by stepnya bagaimana cara mengaktifkan Speed Meter Internet di HP Android Xiaomi Redme 8a Pro.
1). Pertama buka Pengaturan Telpon
2). Kemudian setelah tampil halaman baru, pilih Tampilan
3). Selanjutnya pilih Notch & Bar Status
4). Kemudian pada menu "Tampilkan Kecepatan Koneksi" Gulir ke sebelah kanan hingga berwarna biru.
5). Jika sudah diaktifkan, maka fitur Speed Meter Internetnya langsung bekerja. Dan kalian bisa melihatnya tepat diatas layar Bar ponsel. Selesai.
Notes:
Cara diatas kemungkinan besar juga bisa diterapkan pada ponsel Android merk Xiaomi Redme versi yang lain.